Ya, serundeng kelapa biasanya dijadikan makanan pendamping atau pelengkap. Jika di daerah saya, serundeng kelapa ini biasanya dijadikan lauk nasi saat ada hajatan tertentu. Selain itu serundeng kelapa biasanya juga dijadikan sebagai isian lemper ketan. Nah, pastinya anda semua bertanya-tanya sebenarnya resep serundeng kelapa itu susah atau mudah?
Jawabannya tentu sangat mudah. Karena bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat serundeng kelapa juga dapat ditemukan di pasar ataupun supermarket. Prosesnya juga tak rumit. Oleh karena itu bagi anda yang penasaran dan ingin tahu bagaimana cara membuat serundeng kela kering yang manis, gurih, dan enak, silahkan simak info resep masakan berikut.
Resep Serundeng Kelapa Kering Manis Gurih
Bahan-bahan yang diperlukan
Bahan utama:
- buah kelapa setengah tua sebanyak 1/2 bagian
- daun salam sebanyak 3 lembar
- daun jeruk sebanyak 5 lembar
- jahe yang dimemarkan sebanyak 2 cm
- lengkuas yang dimemarkan sebanyak 2 cm
- minyak goreng sebanyak 2 sendok makan
- air asam jawa sebanyak 2 sendok makan
- bawang merah sebanyak 5 butir
- bawang putih sebanyak 3 siung
- ketumbar yang disangrai sebanyak 1/2 sendok makan
- jintan yang disangrai sebanyak 1/2 sendok teh
- gula merah sebanyak 3 sendok makan
- garam sebanyak 1 sendok teh
Cara membuat serundeng kelapa kering
- Pertama-tama kupas buah kelapa, lalu cuci hingga bersih, dan tiriskan
- Setelah itu parut buah kelapa dengan bentuk memanjang
- Sangrai buah kelapa parut tadi hingga berwarna kuning kecoklatan dan sisihkan
- Tumis bumbu halus, dan masukkan daun salam, jahe, daun jeruk, dan lengkuas
- Aduk hingga semua bumbu tercampur rata
- Tambahkan air asam jawa dan kelapa sangrai
- Aduk hingga semua bumbu meresap dan tercampur rata
- Angkat dan sajikan
Bagaimana, sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep serundeng kelapa kering yang manis, enak dan gurih tadi di rumah. Bagikan info resep masakan ini kepada teman-teman anda apabila bermanfaat. Jangan lupa baca info resep masakan lainnya mengenai sayur nangka asli Padang.