Resep Cara Membuat Klapertart Kukus

Resep Cara Membuat Klapertart Kukus - Salah satu olahan kue yang saat cukup terkanal adalah klapertart. Kue yang satu menjadi primadona diantara kue-kue lain karena rasanya yang enak dan unik. Selain itu banyak yang beranggapan bahwa kue yang satu ini merupakan kue yang elegant sehingga membuat yang memakannya menjadi lebih merasa bergengsi. Tak heran banyak orang yang penasara bagaimana cara membuat klapertart kukus.

Sebenarnya resep klapertart kukus tidaklah rumit. Bahan-bahan untuk membuatnya juga terbilang sederhana. Anda bisa mendapatkannya baik di pasar tradisional maupun supermarket-supermarket dekat rumah anda.

Oke bagi anda yang sudah penasaran dengan resep kue klapertart kukus yang super enak dan mudah untuk dibuat, langsung saja simak baik-baik informasi yang satu ini.

resep klapertart kukus

Bahan Resep Klapertart Kukus
Bahan Utama:
  • 6 lembar roti tawar yang disobek-sobek
  • 100 ml susu cair untuk perendam
Bahan Vla:
  • 350 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • 25 gram tepung maizena
  • 1 sendok makan tepung terigu
  • 1 lembar daun pandan
  • 2 butir telur yang dikocok lepas
  • 1/4 sendok teh esens vanila
  • 200 gram kelapa muda yang dikeruk lebar
  • 75 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam
  • 50 gram kenari yang diiris panjang
  • 50 gram kismis yang dibelah dua

Cara Membuat Klapertart Kukus

  1. Pertama-tama rendam roti tawar di dalam susu cair
  2. Kemudian tata di pinggang tahan panas kotak dan sisihkan
  3. Untuk membuat vla, rebus santan, daun pandan, tepung maizena, tepung terigu, gula pasir dan garam sampai kental dan meletup-letup kemudian angkat
  4. Setelah itu masukkan telur dan esens vanila kemudian aduk rata
  5. Setelah itu tambahkan kelapa muda, kismis, dan kenari kemudian aduk rata
  6. Tuang di atas roti tawar
  7. Terakhir kukus 45 menit di atas api kecil sampai matang
  8. Klapertart kukus siap disajikan
Nah, bagaimana mudah bukan? Selamat mencoba resep cara membuat klapertart kukus mudah dan enak ini di rumah. Jangan lupa bagikan info resep masakan ini ke teman-teman anda.