Resep Sayur Asem Bening Bayam

Resep Sayur Asem Bening Bayam - Salah satu kuliner nusantara yang cukup terkenal adalah sayur bening atau sayur asam. Ya, sayur bening atau sayur asam ini merupakan salah satu olahan yang populer karena selain rasanya yang enak juga sehat dan menyegarkan. Tak heran banyak yang gemar untuk makan sayur yang satu ini. Bagi anda yang ingn tahu resep sayur bening bisa simak informasi yang satu ini.

Untuk membuat sayur bening bayam sebenarnya tidaklah mudah. Malah bisa dibilang sangat gampang dibanding dengan mamasak sayuran lain. Resep sayur asem menggunakan bahan bayam sama halnya dengan resep sayur bening oncom atau sawi. Perbedaannya terletak pada bahan utamanya.

Resep sayuran itu sangat bervariasi, namun menurut saya yang paling populer diantara yang lain adalah resep sayur bening bayam. Mungkin karena rasanya yang enak dan mudah untuk membuatnya sehingga menjadikan sayur ini selalu dipilih. Untuk cara pembuatannya bisa anda lihat di bawah ini.

resep sayur asem, sayur bening, sayur bayam

Bahan Sayur Asem Bening Bayam

Bahan Utama:
  • 2 ikat bayam
  • 1 batang jagung manis muda yang diserut
  • 2 buah tomat ukuran sedang yang dipotong menjadi 8 bagian
  • 300 gram labu putih yang dipotong dadu
  • 1 batang wortel yang dipotong-potong tipis
  • 1 liter air
Bahan Bumbu:
  • 4 siung bawang putih yang dimemarkan
  • 3 siung bawang merah yang dimemarkan
  • 1/2 ruas jari temu kunci yang dimemarkan
  • 2 buah cabe merah
  • 3 buah cabe rawit
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya

Cara Membuat Sayur Asem Bening Bayam

  1. Pertama-tama rebus bumbu kecuali garam dan gula bersama air hingga mendidih
  2. Kemudian masukkan jagung serut dan wortel dan masak hingga matang
  3. Setelah itu masukkan bayam dan labu putih
  4. Masak hingga sekali mendidih tapi jangan terlalu lama karena bisa membuat sayuran layu
  5. Jangan lupa tambahkan gula dan garam secukupnya sesuai selera
  6. Jika sudah mendidih matikan api dan sayur asem bening bayam siap disajikan
Bagaimana mudah bukan? Selamat mencoba resep sayur bening bayam istimewa ini di rumah. Jangan lupa bagikan info resep masakan ini ke teman-teman anda apabila bermanfaat.