Resep Cara Membuat Kerupuk Ikan Lele

Resep Cara Membuat Kerupuk Ikan Lele - Pastinya anda semua sudah tak asing lagi dengan yang namanya kerupuk. Seperti halnya peyek, kerupuk selalu hadir menjadi teman setia menu makanan sehari-hari. Kerupuk biasa dijadikan pendamping makanan disamping lauk dan sayuran.

Bagi sebagian orang, makan tanpa kerupuk terasa ada yang kurang. Oleh karena itu mereka selalu mencari-cari kerupuk untuk menemani santap lezatnya. Bicara soal kerupuk, ada salah satu jenis kerupuk yang sangat digemari oleh masyarakat, utamanya masyarakat Indonesia.

Kerupuk yang dimaksud adalah kerupuk ikan lele. Mengapa sangat digemari? Karena selain rasanya yang enak dan gurih luar biasa, kerupuk ikan lele juga kaya akan gizi. Bagi anda yang ingin mencoba membuat kerupuk ikan lele, biaya produksinya juga sangat terjangkau.

cara membuat kerupuk ikan lele

Mengingat di Indonesia sendiri ikan lele merupakan salah satu ikan yang populer dan harganya tak semahal ikan jenis lainnya. Karena kemudahan mendapatkan bahan baku itulah membuat banyak orang penasaran dengan resep kerupuk ikan lele.

Nah, buat anda semua yang penasaran dengan cara membuat kerupuk ikan lele, kali ini jawara masak akan berbagi sedikit informasinya kepada anda semua. Penasaran? Langsung saja simak baik-baik informasi keren berikut ini.

Resep Cara Membuat Kerupuk Ikan Lele


Bahan-bahan
  • daging ikan lele yang telah dibersihkan tulangnya sebanyak 500 gram
  • tepung tapioka sebanyak 500 gram
  • telur ayam atau telur bebek sebanyak 2 butir
  • air putih sebanyak 100 ml
  • gula secukupnya
  • garam secukupnya
  • minyak goreng secukupnya
  • plastik pembungkus
  • tali karet dan benang 
Cara membuat
  1. Pertama-tama kukus Ikan lele hingga matang
  2. Setelah ity giling daging ikan lele hingga halus
  3. Campurkan lele dengan tepung tapioka, dan tambahkan air sedikit demi sedikit
  4. Aduk adonan dan campurkan telur, gula, dan garam
  5. Uleni adonan tadi hingga benar benar tercampur dengan sempurna
  6. Setelah itu masukkan adonan ke dalam plastik dan ikat mengunakan
  7. Kukus adonan hingga matang
  8. Setelah adonan matang, angkat dan dinginkan
  9. Selanjutnya iris tipis-tipis adonan tadi dan jemur di bawah terik matahari hingga mengering
  10. Setelah benar-benar kering, anda bisa langsung menggorengnya 
Wow, sangat mudah bukan? Pastinya anda bisa mencoba mempraktekkan resep cara membuat kerupuk ikan lele ini di rumah. Jangan lupa baca resep menarik lainnya, dan bagikan resep masakan ini kepada teman-teman anda apabila bermanfaat.