Resep Cara Membuat Dimsum Siomay Udang Sederhana

Resep Cara Membuat Dimsum Siomay Udang Sederhana - Setelah mendengar kata dimsim apa yang anda pikirkan? Pasti banyak diantara anda yang masih baru pertama kali mendengar kata tersebut. Sebenarnya pada awalnya saya sendiri juga bingung sebenarnya apa itu dimsum. Setelah mencari informasi akhirnya saya mengetahuinya. Dimsum sendiri sebenarnya berasal dari kata dim sum yang berarti makanan kecil. Dalam kebudayaan China dimsum merupakan sekumpulan makanan kecil.

Nah, kali ini saya akan berbagi informasi terkait dimsum. Lebih spesifik lagi yakni mengenai bagaimana cara membuat dimsum siomay udang sederhana. Jadi saya akan mengajak anda semua untuk melihat bagaimana siomay dimsum itu dibuat dengan menggunakan bahan utama udang.

Bagi anda yang masih penasaran dengan resep siomay dimsum udang ini bisa langsung simak baik-baik infomasinya di bawah ini. Namun yang pertama-tama harus anda lakukan adalah mempersiapkan bahan-bahan untuk membuatnya terlebih dahulu diantaranya adalah sebagai berikut.

resep dimsum siomay, siomay udang


Bahan Dimsum Siomay Udang Sederhana

  • 50 gram udang kupas yang telah dicincang halus
  • 150 gran fillet paha ayam yang telah dicincang halus
  • 25 gram jamur kuping kering yang telah direndam air hangat dan diiris halus
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdt garam
  • 3 sdm tepung kanji
  • ½ sdt merica bubuk
  • ¼ sdt minyak wijen
  • 1 batang daun bawang yang diambil putihnya
  • 24 lembar kulit pangsit
  • 1 buah wortel
  • 1 sdt angciu (bumbu khas China)

Cara Membuat Dimsum Siomay Udang Sederhana

  1. Pertama-tama campurkan semua bahan kecuali kulit pangsit dan wortel
  2. Aduk rata semua bahan yang telah tercampur
  3. Selanjutnya Ambil 1 sdm adonan dan letakkan di atas selembar kulit pangsit
  4. Bentuk menjadi seperti mangkuk dan taburi sedikit wortel cincang di atasnya
  5. Setelah itu kukus dalam dandang panas selama 15 menit
  6. Angkat dan dimsum siomay udang siap disajikan
Bagaiama sangat mudah bukan? Adonan tersebut cukup untuk membuat 24 siomay. Selamat mencoba resep siomay dimsum udang sederhana ini di rumah. Bagikan ke teman-teman anda apabila artikel ini bermanfaat. Jangan lupa baca info resep masakan lainnya di sini.